Pengumuman Pemenang Program Hibah Pembelajaran Bela Negara

Yth. Pimpinan Perguruan Tinggi
(daftar terlampir)

Sebagai tindak lanjut dari surat kami Nomor: 1235/B2.1/LL/2016 tanggal 2 November 2016 tentang Tawaran Program Hibah Pembelajaran Bela Negara, dengan hormat kami informasikan bahwa Direktorat Pembelajaran telah menerima 33 (tiga puluh tiga) usulan dan telah melaksanakan penilaian. Berdasarkan penilaian yang dilakukan, terpilih 4 (empat) usulan yang memenuhi syarat untuk mendapatkan bantuan dana (terlampir).

Kami mengucapkan selamat kepada Perguruan Tinggi saudara yang menjadi pemenang. Selanjutnya, agar tercapai tujuan maksimal dari pelaksanaan hibah, kami akan melakukan bimbingan teknis penyusunan modul, rancangan anggaran dan biaya serta pelaksanaan teknis program hibah yang akan diselenggarakan pada:

Hari/Tanggal : Selasa/ 22 November 2016
Waktu : Selasa, mulai pukul 10:00 WIB s.d. Senin 17:00 WIB
Tempat : Hotel Santika Premiere Slipi

Jalan Aipda K.S Tubun No. 7 Slipi Jakarta

Mohon Saudara mempersiapkan diri dengan membawa:

  1. Modul pembelajaran Bela Negara
  2. Membawa rencana anggaran dan biaya

Kami informasikan bahwa, akomodasi dan konsumsi ditanggung oleh Direktorat Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

Dalam rangka pencairan dana insentif kami mohon Saudara mengirimkan data dan informasi sesuai format terlampir melalui alamat email: pendidikan.akademik@ristekdikti.go.id subject: Program Pembelajaran Bela Negara.

Bagi pengusul yang telah mengirimkan usulan dan belum lolos seleksi pada tahun ini kami ucapkan terima kasih atas pertisipasinya dan agar dapat meningkatkan kualitas usulan untuk berkompetisi pada kesempatan berikutnya.

Atas perhatian dan kerja sama Saudara, kami mengucapkan terima kasih.

Direktur Pembelajaran

TTD
Paristiyanti Nurwardani

Tembusan:
Direktur Jenderal Pembelajaran dan Kemahasiswaan (sebagai laporan).

Lampiran :
Pengumuman Pemenang Bela Negara

 

tr, td{
border :1px solid #ccc;
}

Tinggalkan Balasan