Sukses Daring Perayaan Dies Natalis Untan ke-62
Perayaan puncak Dies natalis berlangsung secara daring lewat aplikasi zoom dan youtube. Tercatat lebih dari 800 partisipan yang bergabung di aplikasi zoom meeting pada Kamis (20/5). Sedangkan di youtube telah ditonton lebih dari 1664 view sejak sepekan terakhir.
Dies Natalis 2021 merupakan acara peringatan ulang tahun berdirinya Universitas Tanjungpura yang ke-62. Sejak berdirinya Universitas Tanjungpura pada tanggal 20 Mei 1959, Untan telah berupaya memperjuangkan agar generasi bangsa Indonesia
menjadi generasi yang terbaik dan mengabdi kepada masyarakat,bangsa,dan Negara.
Ketika berdiri pada tanggal 20 Mei 1959 awalnya bernama Universitas Daya Nasional tetapi seiring berjalannya waktu berganti Nama menjadi Universitas Tanjungpura.
Tema yang diangkat pada Dies Natalis Untan ke-62 ini adalah “UNTAN RUMAH BERSAMA MEMBANGUN NEGERI” dengan moto “sinergi,empati,adaptif,unggul,di era digital.”
Ada tiga agenda besar dalam perayaan Dies Natalis Untan ke-62 ini yaitu:
- Ekraf dan digital festival
Ekonomi kreatif (Ekraf) menjadi sarana membangun ekosistem dan ekonomi digital dan penguatan pameran
roda kapasitas antara dosen dan mahasiswa; - 2.Ceremonial dies natalis
Ceremonial menjadi ajang untuk mewujudkan program kewirausahaan bagi lulusan
Universitas Tanjungpura untuk menjadi seorang wirausaha sukses; - Untan development forum
Untan development forum bertujuan untuk mengapresiasi program anatara mahasiswa
dengan dosen melalui interaksi langsung antara masyarakat dan industri.
https://www.youtube.com/watch?v=ddguv8EQ0kI
Selain itu, untuk menggali berbagai potensi yang tersedia di Universitas Tanjungpura maka diadakan
beberapa perlombaan diantaranya:
- Film pendek karakter
- Da’I Kampus
- E-Sports
- Video pendek Universitas Tanjungpura
- Sayembara lagu dan mascot Universitas Tanjungpura
- Karya tulis ilmiah
- Green Kampus dan K3
- Paduan suara.
Peringatan dies natalis Universitas Tanjungpura yang ke-62 perlu dimaknai sebagai momen penting untuk
bergerak dan bekerjasama membangun Indonesia kearah yang lebih baik. Yakni mewujudkan generasi bangsa yang terbaik dengan dibekali ilmu pengetahuan dan keimanan kepada Tuhan YME.
Dies Natalis Untan dilaksanakan di ruang rapat senat melalui virtual daring, dengan susunan kegiatan sidang terbuka senat dan orasi ilmiah, dihadiri Ketua dan sekretaris senat, Rektor, Wakil Rektor, para Dekan, Ketua Pasca Sarjana, Ketua
Lembaga.
Selanjutnya mendengarkan lagu Indonesia Raya dan Hymne Untan, pembukaan sidang dies natalis, pembacaan do’a, ucapan selamat dies natalis oleh beberapa tokoh seperti diantaranya Oesman Sapta, para alumni Untan, Gubernur Kalimantan Barat, Komandan Lantamal, Kodam XII Tanjungpura, Kapolda Kalimantan Barat,dll.
Kemudian penyampaian Laporan Tahunan serta memperkenalkan guru besar yang baru oleh rektor Universitas
Tanjungpura, Prof.Dr.H.Garuda Wiko,SH, M.Si,
Disampaikan pula oleh Rektor empat arah kebijakan Untan yakni:
1).Membangun ekosistem digital
2).Membangun Ekosistem kewirausahaan dan investasi
3).Menuju Untan unggul
4).Menuju Untan berintegritas
Menteri Parekraf Sandiaga Uno juga memberikan sambutan dan ucapan selamat secara daring yang kemudian dilanjutkan dengan orasi ilmiah Dr.Herry Sujaini. Kepala UPT TIK Untan ini menyampaikan presentasi berjudul Adaptasi Untan di Era Digital.
sumber: kanal youtube Untan, sidang terbuka senat dan orasi ilmiah, 2021