Untan Peringkat Top 38 Nasional dan Top 122 ASEAN Versi Webometrics
Pontianak, Fisipnews. Untan Peringkat Top 38 Nasional dan Top 122 ASEAN Versi Webometrics. Dari 474 universitas di Indonesia yang diranking oleh webometric edisi Koreksi Juli 2016. Sebelumnya Untan berada di peringkat Top 40 Nasional. Peringkat 38 adalah versi update ranking web yang dirilis kembali oleh webometric.info pada 5 Agustus 2016.
Untan Peringkat Top 38 Nasional
Untan Peringkat Top 38 Nasional dan Top 122 ASEAN Versi Webometrics. Posisi ini terkoreksi karena peningkatan dari indikator Presence dan impact rank. Peningkatan 2 level ini patut disyukuri ditengah semakin ketatnya indikator penilaian webometrics yang tidak mentolerir aktivitas bad practise.
Bad practise adalah aktivitas buruk, tak etis, dan pada porsi tertentu bahkan ilegal yang bertujuan meningkatkan ranking webometrics dengan tindakan “nakal” yang berimplikasi pada peningkatan parameter webo.
Modusnya bermacam-macam, mulai memperbanyak jumlah PDF lebih dari ⅓ webpage (presence) dengan tujuan mendongkrak openness, memecah e-book jadi satu laman pdf, menggunakan engine massive pdf creator, menyimpan artikel bajakan institusi lain, dan sebagainya. Tindakan tak natural itu berpotensi dipenalti webo dengan angka keramat “9999”.
Berita sebelumnya
Untan Ranking Top 40 Universitas Nasional
Orientasi peningkatan webometrics Untan sendiri berjalan sesuai regulasi dan standar webometrics, kendati pemenuhan berbagai parameter presence, impact, openness, dan excellence sungguh menantang baik dari sisi kebijakan, teknis, manajerial, maupun budaya kerja.
Semakin ketatnya webometrics mengawal proses publikasi web dengan indikator yang selaras antara keandalan website, realitas kinerja institusi, artikel komunitas cendekia, popularitas di jagat maya, dengan sistem web crawler dari engine yang digunakan webo, maka peringkat yang dihadirkan dapat menjadi ukuran kualitas dan performa penyelenggaraan institusi di Untan yang kian mantap.
Peringkat Top 50 Universitas di Indonesia Versi Webometrics 2016
Untan Peringkat Top 38 Nasional dan Top 122 ASEAN Versi Webometrics
Untan Peringkat Top 38 Nasional dan Top 122 ASEAN Versi Webometrics. Selain itu peringkat Top 10 tak banyak perubahan, Unsyiah yang semula di peringkat 12 terkoreksi kini berada diranking top 10. Demikian halnya Universitas Narotama, sebelumnya di posisi 41 kini terkoreksi di ranking 39. Universitas Bakrie, juga terkoreksi ke ranking 48, dimana sebelumnya berada di Top 50.
Untuk peringkat dunia, posisi Untan ada di ranking 3579 dari lebih 24 ribu situs web universitas seluruh dunia yang diranking webometrics periode ini.
World Rank | University | Det. | Country | Presence | Impact | Openness | Excellence |
3579 | Universitas Tanjungpura | 1293 | 4282 | 3416 | 5269 |
Untuk peringkat Asia, posisi Untan berada di ranking 1222 dari 11403 kampus di benua terbesar di dunia ini. Untan di level Asia di bawah People’s Public Security University of China / , sedangkan di kawasan negara-negara ASEAN ia berada di peringkat 122 diatas Suan Dusit University Thailand. Posisi ini tidaklah mudah mengingat kompetisi webometric kawasan ini melibatkan 1498 universitas di Asia Tenggara.
South East Asia
Ranking | World Ranking | University | Det. | Country | Presence | Impact | Openness | Excellence |
122 | 3579 | Universitas Tanjungpura | 1293 | 4282 | 3416 | 269 |
sumber: webometrics, 2016.2.1.July (corrected)
Berita terkait
UNTAN KAMPUS TERDEPAN: Peringkat Pertama di Kalimantan
(rilis/fisipnews).
Pingback: Gerakan sadar webo menjadi trending topic pada sesi pertama